Posts

Showing posts from January 30, 2012

Kesadaran berkerudung lebih berarti dibanding pemaksaan

Lagi-lagi masalah kerudung. Aku heran, kenapa masalah kerudung kok suka dipersulit. Misalnya, kerudung yang benar seharusnya menutupi dada, dengan baju gamis berbahan tebal. Atau ada model kerudung yang menjulang tinggi katanya itu seperti punuk unta, menggunakan kerudung model punuk unta yang di dalamnya rambutnya disanggul atau tonjolan tambahan tidak bisa mencium bau surga. Makanya tidak heran kalo baru dengar sepintas tentang Islam, bahkan yang lahir dari keluarga yang beragama Islam, males bawaannya untuk belajar Islam. Bahkan kayak aku dulu yang mikir, aku mau jadi penganut Islam yang bukan fanatik, soalnya yang fanatik bawaannya perang, pake baju berbahan tebal, kerudung longgar, atau malah menggunakan cadar? Ada beberapa artis di dunia hiburan, ada penyanyi, musisi, presenter yang tadinya menggunakan baju muslim mendadak setelah bercerai menggunakan baju biasa. Bukan biasa lagi, malah model kemben atau tanktop, tidak usah aku sebut namanya. Sebetulnya Islam itu bukan untu